Menjalankan 7P agar Bisnis Online Sukses

Menerapkan 7P untuk Bisnis Online

Belanja online masyarakat Indonesia diprediksi akan semakin meningkat. Laporan dari TrenAsia pada 2021 menjelaskan, nilai belanja produk lewat website atau aplikasi e commerce di Indonesia meningkat 67 persen atau sebesar Rp1.001 triliun. Apalagi jika kemudahan berbelanja online ini diimbangi dengan keamanan bertransaksi dan kenyamanan dalam berbelanja. Kenyamanan berbelanja online tentu tidak saja berkaitan dengan kemudahan tapi kesesuaian antara apa yang dilihat dengan kenyataan saat pembeli menerima barang.

Untuk itu, bagi Sahabat Risala yang berbisnis online, melakukan bauran pemasaran 7P penting untuk meningkatkan penjualan.

Strategi Pemasaran 7P

Bauran pemasaran 4P mungkin sudah tidak asing lagi bagi Sahabat Risala. Ya, apalagi kalau bukan Product, Price, Promotion dan Place. Lalu, seiring kebutuhan, bertambah menjadi 7P dengan penambahan People, Process dan Physical Evidence. Nah, apakah ada perbedaan menjalankan 7P untuk bisnis online? Kita bahas ya.

  • Product

Ketika mau berbisnis online, hal yang perlu dipastikan adalah kualitas produk yang mau dipasarkan. Sekali pembeli kecewa maka dampaknya akan luar biasa. Mereka tidak akan membeli lagi produk kita. Bahkan lebih bahaya lagi jika mereka memberikan rating paling bawah, memberi komentar buruk atau menyebarkan di media sosial. Untuk itu, sebelum kita pasarkan, pastikan kualitas produknya bagus. Namun sebelum membuat produk, lakukanlah riset, agar sesuai dengan kebutuhan.

  • Price

Jika Sahabat Risala merupakan produsen, tentu saja perlu menetapkan harga jual dengan melihat unsur-unsur biaya tetap dan biaya variabel. Cara menentukan harganya pun berbeda-beda. Misalnya, cost plus pricing method. Cukup menambahkan modal atau biaya untuk memproduksi satu unit barang, ditambah persentase laba yang diinginkan. Atau, cara lain, dengan melihat harga pasar pada umumnya untuk produk sejenis. Apapun cara yang digunakan untuk menentukan harga, pastikan antara harga dan kualitasnya sesuai.

  • Promotion

Untuk pelaku UKM atau yang baru merintis usaha, promosi di media sosial bisa dilakukan karena dibandingkan beriklan di media tradisional, harga promosi di media sosial cenderung lebih murah. Tentu saja harus mempertimbangkan media sosial apa yang paling sering diakses oleh target market. Meski begitu, mengurus media sosial juga perlu waktu dan usaha khusus, ya.

  • Place

Tanpa toko fisik, Sahabat Risala bisa berjualan secara langsung di media sosial atau punya toko online atau di marketplace. Masing-masing tentu memiliki karakteristik dan tantangan yang perlu dipelajari sebelum menentukannya. Saat ini, banyak aplikasi yang bisa membantu Sahabat Risala untuk membuat toko online. Salah satunya, LummoSHOP.

  • Process

Proses pada bisnis online boleh jadi berbeda-beda, tergantung bagaimana cara memasarkannya. Inilah yang perlu dipikirkan sehingga alurnya—dari mulai proses produksi hingga memasarkannya, tidak perlu memakan waktu yang lama. Misal, jika Sahabat Risala, membuat barang dengan sistem prapesan (pre order), pikirkan berapa lama masa buka PO, berapa lama proses produksi, pengepakan dan pengiriman. Bagaimana dengan pembayarannya? Jika pembayaran dilakukan sebelum pengiriman barang, pastikan tidak ada konsumen yang terlewat untuk dikirim barangnya.

  • People

Bagi pebisnis online, para admin merupakan garda terdepan yang harus dilatih agar memberikan pelayanan terbaik; dimulai dari cara memberikan informasi mengenai produk, menjawab pertanyaan hingga melayani keluhan pelanggan. Untuk itu, diperlukan tim yang cakap dalam berkomunikasi. Tentu saja, SDM di divisi lain tak kalah penting dan harus berpengalaman di bidangnya.

  • Physical Evidence

Semua atribut yag dilihat konsumen saat berinteraksi dengan brand Sahabat Risala bisa dikategorikan sebagai physical evidence atau bukti fisik. Termasuk pelayanannya. Misal, ketika sebuah resto memasak langsung di depan pembelinya dengan memperhatikan kebersihan bahan pangan dan peralatan yang digunakan, merupakan cara menarik untuk mengukuhkan pesan sebagai produsen yang peduli kebersihan.

Lalu, bagaimana menampilkannya jika harus berjualan online? Sahabat Risala bisa menunjukkannya melalui branding di media sosial atau kemasan yang menjadi ciri khas brand tersebut kok.

Bagaimana? Sahabat Risala sudah siap menerapkan 7P ini untuk bisnis yang saat ini dijalani?

*Jika mengutip sebagian dari tulisan ini, wajib mencantumkan sumber.

Name (required)Email (required)Website

Leave a Reply